Salah satu tujuan pengobatan akupunktur

Tujuan dari semua pengobatan oriental adalah untuk membentuk tubuh yang dapat dilewati oleh Qi.

Ini terjadi selama proses transformasi dari kondisi sakit (disease) ke kondisi tenang (ease). Kondisi menjadi ease ini adalah saat tubuh dan batin berada dalam kondisi relaksasi yang dalam.

Tubuh yang ease adalah saat otot dan tendon relaks, cairan sendi mengalir luwes.
Batin yang ease adalah saat batin terbuka dan relaks. Ini menghasilakan aliran Qi, Darah, dan Cairan yang optimal di dalam tubuh.

Dalam kondisi ease seperti ini, organ internal menerima makanan, dan membuah zat sisa dengan tepat, dan tubuh juga menerima Qi dari luar.